Foto: Focus Group Discussion Penyempurnaan Panduan Standar Layanan Informasi Publik Pemerintahan Desa

Guna mendorong terciptanya pemerintahan desa yang akuntabel, Pusat Telaah dan Informasi Regional (PATTIRO) bersama Komisi Informasi Pusat (KIP) melakukan penyusunan panduan Standar Layanan Informasi Publik Pemerintahan Desa (SLIP Desa).

Dalam penyusunannya, PATTIRO telah melakukan penilaian (assessment) di delapan desa di empat wilayah yaitu, Jawa Timur, Banten, Sumatera Utara dan Maluku Utara. Dan, PATTIRO juga mendiskusikan draf SLIP Desa tersebut dengan para ahli (expert meeting).

Untuk memperdalam penyusunan draf tersebut, agar SLIP Desa nantinya dapat mengakomodir semua pihak yang berkepentingan, PATTIRO bekerjasama dengan KIP dalam menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) pada Senin (6/6) lalu di bilangan Gondangdia, Jakarta Pusat. (AR)

Scroll to Top
Skip to content